Beberapa Makanan Yang Bisa Membantu Untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

cara menurunkan darah tinggi


         Penyakit darah tinggi saat ini menjadi jenis penyakit yang paling banyak dialami oleh orang dewasa di kota – kota besar. Penyebab mengapa tingkat orang dengan penyakit hipertensi di perkotaan menjadi tinggi karena tingkat kebutuhan hidup dan juga tuntutan pekerjaan sama – sama tinggi. Alhasil orang – orang menjadi kekurangan waktu untuk memperhatikan Kesehatan tubuhnya.

        Contohnya saja dari jenis makanan yang di konsumsi, biasanya orang sibuk di perkotaan cenderung akan mengkonsumsi makanan ayng cepat dan mengenyangkan saja tanpa memikirkan kandungan gizinya. Dapat dilihat dari pola makanan yang dikonsumsi saja orang – orang tidak memikirkan Kesehatan tubuhnya kedepan. Selain itu kesibukan yang tinggi juga membuat orang – orang tidak memiliki waktu untuk berolahraga.

     Tidak heran kalau jumlah orang yang mengidap penyakit hipertensi di perkotaan semakin meningkat. Biasanya jika sudah mengalami penyakit hipertensi ini barulah orang – orang sadar tentang pentingnya menjaga Kesehatan tubuh. Karena rata – rata orang yang mengalami hipertensi menjadi tidak bisa maksimal dalam melakukan pekerjaan sehari – harinya.

Bagi para penderita hipertensi atau tekanan darah tinggi pastinya banyak jenis makanan yang dilarang karena bisa memicu semakin tingginya tekanan darah tersebut. Padahal banyak jenis makanan sehat dan cara menurunkan darah tinggi yang bisa dilakukan dengan mudah. Kira – kira makanan apa saja yang bisa bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi tersebut? Berikut ulasannya.

1.     Sayuran Hijau

    Ternyata mengkonsumsi sayuran hijau bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Kandungan kalium yang ada di sayuran hijau mampu membantu ginjal untuk menghilangkan natrium lewat urine yang dimana hal tersebut dapat membantu menurunkan tekanan darah. Anda juga bisa mengkonsumsi sayuran hijau jenis apa saja, namun sebaiknya belilah sayuran yang masih segar.

2.     Buah Beri

Ternyata mengkonsumsi buah beri yang lebih tepatnya blueberry dapat membantu menurunkan tekanan darah. Itu karena blueberry kaya akan kandungan senyawa flavonoid yang baik untuk mengontrol tekanan darah. Selain baik untuk tekanan darah ternyata aneka buah berrie ini juga bagus untuk menjaga Kesehatan dan dapat membantu mengontrol berat badan.

3.     Mentimun

Ternyata mentimun juga dapat membantu untuk menurunkan tekanan darah karena didalam mentimum banyak terkandung kalium yang dapat mengontrol jumlah natrium yang masuk kedalam tubuh. Jadi selain membantu ginjal dalam mengontrol natrium kandungan kalium juga mampi mengontrol tekanan darah seseorang.

4.     Buah Bit

Siapa sangka ternyata buah bit yang jarang disukai orang juga baik untuk menurunkan tekanan darah. Kandungan nitric oxide dialam buah bit mempu membantu membuka pembuluh daraj dan menurunkan tekanan darah.

5.     Wortel

Wortel yang kaya akan vitamin A pasti orang mengetahuinya sebagai sayuran yang baik untuk Kesehatan mata. Padahal ternyata wortel juga memiliki manfaat lain untuk menurunkan tekanan darah. Didalam wortel terdapat kandungan senyawa fenolik, klorogenik dan asam caffeic yang dapat membantu melebarkan pembuluh darah dan mengurangi tekanan darah yang teralalu tinggi.

6.     Susu dan Yoghurt

    Susu dan yoghurt keduanya merupakan olahan produk hewani yang kaya akan kalsium dan rendah lemak. Kedua bahan tersebut merupakan senyawa yang paling bermanfaat untuk mejaga tubuh dan juga tekanan darah dalam tubuh. Bahkan menurut riset orang yang mengkonsumsi susu dan yoghurt rutin setiap hari memiliki resiko terkena penyakit darah tinggi lebih kecil hingga 

Belum ada Komentar untuk "Beberapa Makanan Yang Bisa Membantu Untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel